Sabtu, Juli 27, 2024
spot_img

Satpolairud Polres Bintan Selamatkan 2 Nelayan

Bintan, GK.com – Tim gabungan Polres Bintan yang terdiri dari Personel TNI AL dan KPLP Tanjung Uban melakukan penyelamatan terhadap 2 orang Nelayan asal Kabupaten Bintan yang hanyut beberapa hari lalu. Penjemputan dilakukan di tengah laut.

Ditegaskan oleh Kasat Polairud Iptu Sarianto saat di konfirmasi oleh awak Media gerbangkepri.com.

“Kami melakukan penyelamatan terhadap 2 nelayan yang hanyut ini sampai di wilayah Malaysia. Mereka adalah Bakri warga Desa Sebong Lagoi dan Holidi warga Desa Sebong Pereh Kecamatan Teluk Sebong Kabupaten Bintan,” terangnya, Kamis (20/07/2023).

“Saat kami mendapatkan laporan, kami langsung berkoordinasi dengan petugas maritim Malaysia, dan mereka sudah melakukan patroli pencarian di perairan Tanjung Sedeli Malaysia,” sambungnya sekitar pukul 11.00 Wib.

“Kemudian kami mendapat informasi bahwa 2 orang nelayan tersebut diselamatkan oleh nelayan asal Malaysia, hingga kami melakukan penjemputan di tengah laut,” jelas8nya.

“Saat ini, 2 nelayan tersebut sudah kembali berkumpul bersama keluarganya dalam keadaan sehat. Untuk para nelayan, kita berharap, sebelum pergi berlayar wajib untuk mengecek kondisi kapal, dan tetap waspada terhadap cuaca seperti saat ini”. Tutupnya. (NDY).

Editor : Sai

Related Articles

- Advertisement -spot_img

Latest Articles

- Advertisement -Seedbacklink