Sabtu, Juli 27, 2024
spot_img

Satgas Kebersihan di Panggil Roby Kurniawan

Bintan, GK.com Seluruh perwakilan Satuan Tugas (Satgas) Kebersihan di Kabupaten Bintan dihadirkan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bintan Roby Kurniawan. Dihadirkannya Satgas tersebut guna menerima Penghargaan Bidang Lingkungan Hidup, Selasa (13/09/2022).


Dalam kesempatan itu, Roby Kurniawan memberi apresiasi kepada Satgas Kebersihan atas kinerja tulus sebagai ujung tombak permasalahan sampah di Kabupaten Bintan, dan juga menyerahkan empat unit container sampah, lima unit motor roda tiga, dan satu unit mesin pencecah sampah.


“Kami tidak tahu caranya memberi apresiasi atas semua bakti yang telah di lakukan. Berapa pun nominal yang dibayarkan, itu semua tidak akan cukup untuk mengganti keringat Bapak/Ibu semua,” ucap Roby Kurniawan di Aula Bandar Seri Bentan.


Dikesempatan itu, Roby juga berharap agar prestasi yang selama ini telah diraih dalam bidang Lingkungan Hidup dapat dipertahankan, bahkan di tingkatkan.

“Adipura dan yang lainnya, jangan sampai hanya piagam tanpa ada wujud nyata,” himbau Roby Kurniawan.


Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (Kadis LH) Kabupaten Bintan Aprizal Bahar menambahkan, saat ini ada beberapa Kecamatan sudah dapat dikategorikan memiliki kelengkapan untuk sarana pra sarana kebersihan.


“Hal yang paling terpenting saat ini adalah meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan,” harap Aprizal Bahar.

Berikut daftar nama petugas kebersihan yang mendapatkan apresiasi dalam kegiatan tersebut :

Kategori Mandor :

  • Terbaik I Bejo A.S dari Kecamatan Gunung Kijang.
  • Terbaik II Misyanto dari Kecamatan Bintan Utara.
  • Terbaik III Mijarnako dari Kecamatan Bintan Timur.


Kategori Supir :

  • Terbaik I Edi Suprapto dari Kecamatan  Bintan Utara.
  • Terbaik II Idris dari Kecamatan Tambelan.
    Terbaik III Kasiman dari Kecamatan Teluk Bintan.


Kategori Operator :

  • Terbaik I Ujang Jumhani dari Kecamatan Toapaya.
  • Terbaik II Mazlan Moh. Saleh dari Kecamatan Teluk Sebong.
  • Terbaik III Hairul dari Kecamatan Mantang.


Kategori Pekerja :

  • Terbaik I Ediwarnan dari Kecamatan Bintan Timur.
  • Terbaik II Batianus dari Kecamatan Seri Kuala Lobam.
  • Terbaik III Muhammad Nuh dari Kecamatan Bintan Pesisir.

Sumber : Humas

Editor : Milla

Related Articles

- Advertisement -spot_img

Latest Articles

- Advertisement -Seedbacklink