Selasa, Oktober 22, 2024
spot_img

Tingkatkan Pendidikan Bermutu, Dewan Pendidikan Gelar Rapat Koordinasi Bersama Komite Sekolah se- Kota Batam

Batam, GK.com – Demi newujudkan pendidikan Kota Batam yang bermutu, Dewan Pendidikan Kota Batam menggelar Silaturahim dan Rapat Koordinasi bersama Komite Sekolah se- Kota Batam di Vista Hotel, Batam.

Hadir dalam acara yang digelar pada Sabtu (19/10) sekitar pukul 10.00 Wib itu, Wakil Wali Kota Batam H. Amsakar Achmad, Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin, Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam Ides Mardi dan anggota Taufik Muntasir, Kadisdik Kota Batam Hendri Arulan, Ketua Dewan Pendidikan Kota Batam Sudirman Dianto beserta anggota, para Komite Sekolah dan Madrasah se- Kota Batam, serta mahasiswa Universitas Ibnu Sina.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Batam, H. Amsakar Achmad mengatakan bahwa, Komite Sekolah merupakan bagian dari sistem Sekolah, apabila ingin mewujudkan pendidikan Sekolah yang lebih baik, semuanya peran harus bersinergi.

“Antara Guru dengan Komite Sekolah, haruslah terbangun semangatnya bersama, jika hal itu sudah terjadi, tentunya Sekolah akan lebih maju, karena Komite Sekolah akan selalu memberikan masukan yang berbeda dengan kemapanan status Sekolah tersebut,” terang Amsakar.

Dikatakan Amsakar, kalau tidak ada Komite di suatu Sekolah, tentunya Sekolah hanya akan bergerak begitu saja dari waktu ke waktu, tidak ada kemajuannya.

“Dengan adanya Komite Sekolah, tentunya pasti akan ada ide-ide yang dapat memberikan dampak untuk kemajuan di suatu Sekolah,” ujar Amsakar.

“Kita harapkan ide yang masuk nantinya adalah seperti ide yang memberdayakan dan menguatkan untuk kemajuan pendidikan Kota Batam,” harap Amsakar.

Ditempat yang sama, dalam sambutannya, Ketua Komisi IV DPRD Kota Batam Ides Mardi menyampaikan apresiasi tertinggi kepada Dinas Pendidikan Kota Batam dan Dewan Pendidikan Kota Batam, yang telah mengadakan program silaturahim sekaligus rapat koordinasi bersama Komite Sekolah se- Kota Batam.

“Kami juga berharap hasil dari rapat koordinasi ini nantinya dapat disampaikan kepada DPRD Kota Batam, kami akan selalu mendukung kegiatan dari usulan-usulan yang akan dilaksanakan ini, tentunya yang sifatnya positif, sebagaimana sesuai dengan tujuan kita untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, khususnya dibidang pendidikan,” ujar Ides.

Diwaktu yang sama, Ketua Dewan Pendidikan Kota Batam, Sudirman Dianto meyampaikan tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk mendapatkan pokok-pokok pikiran bersama, antara Komite Sekolah dengan Dewan pendidikan, yang nantinya akan direkomendasikan kepada Pemerintahan Kota Batam, demi terwujudnya pendidikan Kota Batam yang bermutu.

“Tugas Dewan Pendidikan Kota Batam dengan Komite Sekolah tidak jauh berbeda, dari sisi fungsi, kita memiliki kesamaan dalam memberikan pertimbangan, memberi masukan, arahan, bantuan tenaga dan sarana serta pengawasan,” jelas Dianto.

Dikesempatan itu, Dianto, juga menuturkan tugas dari Dewan Pendidikan Kota Batam dibekali 3 tugas, yakni menghimpun persoalan pendidikan, menganalisa persoalan yang ada, dan merekomendasikan kepada Pemerintah Kota Batam.

“Pada poin ke 3 inilah kami tidak bisa berkerja sendiri, kami ingin mendapatkan gagasan besar dari para Komite Sekolah yang sudah merumuskan segala gagasan di Sekolah mendampingi Kepala Sekolah,”

“Hingga saat ini, kami sudah melakukan kunjungan kepada 200 Sekolah untuk berkomunikasi langsung dengan Komite Sekolah dan Kepala Sekolah, Alhamdulillah upaya yang dilakukan Komite sekolah bersama para Kepala Sekolah sangatlah baik,” kata Dianto.

Ditambahkan Dianto, Dewan Pendidikan Kota Batam akan melahirkan pelaksanaa Hari Peduli Pendidikan di Batam, yaitu untuk mengajak masyarakat bersama-sama peduli terhadap dunia pendidikan.

“Kami juga akan mendorong Pemerintahan Kota Batam untuk memberikan perhatian, yaitu insentif kepada Komite Sekolah, hal ini dilakukan mengingat Komite Sekolah selama ini hanya berkerja secara ikhlas dari hasil partisipasi bersama”. tutup Dianto. (KR).

Editor : Febri

Related Articles

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img