Sabtu, Februari 15, 2025
spot_img

Basarnas Kota Tanjungpinang Menggelar Sosialisasi Pembekalan Kepada 21 CPNS

Tanjungpinang, GK.com – Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kelas A Tanjungpinang menggelar sosialisasi pembekalan kepada 21 orang para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Basarnas di kantornya,  Selasa (08/01) pukul 08.00 WIB.

Adapun tujuan diandakannya pembekalan tersebut adalah  untuk meningkatkan semangat dan kemandirian bagi para CPNS Basarnas dalam menjalankan tugas kedepannya.

Kepala Kantor Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Kelas A Tanjungpinang, Budi Cahyadi, S.Sos mengharapkan bagi para CPNS yang nantinya diterima di lingkungan Basarnas dapat bekerja dengan bersungguh-sungguh serta semangat dalam menjalankan tugas dan amanah yang diberikan nantinya.

“Kita harus lebih pintar, tunjukkan kepada semua orang kalau kita mampu, jangan kalah sama smartphone yang saat ini menjadi kebutuhan pokok bagi semua orang dalam mencari informasi, tunjukkan inovasi yang kreatif dalam meningkatkan pelayanan Basarnas, milikilah jiwa sosial yang baik,” harap Budi.

Dikatakan Budi, dalam menjalankan suatu pekerjaan di organisasi terdapat 2 hal yang harus diikuti yakni, aturan dan kebijakan. Kebijakan-kebijakan yang dilakukan itu meliputi hal seperti memperkuat aturan dan yang melanggar aturan.

“Salah satu contoh memperkuat aturan yaitu jam masuk kerja 07.30 pagi, maka akan ada kebijakan dengan melakukan apel pagi, nah pada saat apel pagi itulah nantinya dilakukan sebagai bentuk pemantau kesejahteraan KRU dalam segi kesehatan maupun dari segi kerapian dalam berpakaian,” terang Budi.

“Saya harap kepada para CPNS dapat menjadi insan PNS yang professional nantinya, patuhi semua peraturan yang berlaku, dan loyal terhadap pimpinan tentunya,” ucapnya.

“Jadilah agen perubahan yang dapat dijadikan role model di lingkungan bermasyarakat, teruslah berupaya dalam meningkatkan kualitas, baik dengan cara formal maupun informal, serta tidak terlibat dalam politik praktis yang dapat mengakibatkan terkena hukuman disiplin nantinya,” kata Budi.

Hadir dalam kegiatan tersebut,  Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Tanjungpinang Kelas A Budi Cahyadi, S.Sos, Staff Kepegawaian Kantor Pencarian dan Pertolongan Pusat Thomas, Kepala Sub Bagian Umum Kantor  Pencarian dan Pertolongan Tanjungpinang Nofriandi, Analis Kepegawaian Kantor Pencarian dan Pertolongan Tanjungpinang Arie Satria, dan para peserta CPNS Basarnas dari berbagai daerah. (KR).

Editor : Mila

Related Articles

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles