Jumat, April 25, 2025

KPK Kembali Hadir, Kali Ini Sasarannya ke Kantor Dishub Provinsi Kepri

Tanjungpinang, GK.com – Tim Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) kembali turun ke Kota Tanjungpinang, kali ini menyasar pada pemeriksaan yang dilakukan di Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kepulauan Riau, Jalan R.H Fisabilillah KM 5 atas, Selasa (23/7) Pagi.

Dari informasi yang telah didapat oleh Media ini, ada sebanyak 9 anggota dari tim KPK masuk ke dalam Ruangan Kepala Dishub Provinsi Kepri, Jamhur Ismail  sejak pukul 08.00 pagi tadi.

 

Terlihat beberapa petugas KPK keluar dari Kantor Dishub Kepri

 

Sejauh mata memandang, tampak 4 anggota Kepolisian Resor (Polres) dengan seragam lengkap dan dilengkapi senjata laras panjang berdiri siaga menjaga pintu masuk Kantor Dishub Provinsi Kepri, tepatnya pukul 11.10 Wib, 7 orang anggota tim KPK dari dalam Kantor Dishub keluar dengan membawa  1 koper ukuran besar dan 2 koper lainnya dengan ukuran sedang yang belum diketahui apa isinya.

Saat ini, terpantau dua orang Tim KPK lainnya masih melakukan pemeriksaan di dalam Kantor Dishub Provinsi Kepri.(MI/AA).

Editor : Febri

Related Articles

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles