Menu B2SA Siap Menuju ke Tingkat Kota Tanjungpinang

0
408

Tanjungpinang, GK.com – Kelurahan Tanjungpinang Kota menggelar kegiatan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), Tingkat Kelurahan Tanjungpinang Kota di Halaman Pinang City Walk, Jum’at (22/02) sekitar pukul 09.00 Wib.

Dalam kegiatan rutin tahunan ini diisi dengan senam bersama, pengecekan kesehatan gratis, lomba balita sehat dan lomba masak menu Beragam, Bergizi, Sehat dan Aman (B2SA) oleh Ibu-ibu PKK se- Kelurahan Tanjungpinang Kota.

Lurah Tanjungpinang Kota, Said Muhammad Ilmin, S.STP., M.AP mengatakan tujuan dari diadakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kreasi bagi para Ibu-ibu dalam menghidangkan masakannya sehari-hari.

“Dalam lomba masak menu B2SA ini, kami mengharapkan agar Ibu-ibu yang mengikuti lomba dapat menciptakan kreasi hidangan sehat yang lebih bervariasi lagi, karena nantinya lomba ini akan digelar lagi pada tingkat Kecamatan dan tingkat Kota,” kata Said.

Juariah Syahrul selaku Ketua PKK, dalam kesempatan yang sama mengharapkan agar PKK tingkat Kelurahan Tanjungpinang Kota agar dapat mempersiapkan diri untuk mengikuti perlombaan di tingkat selanjutnya, yang nantinya akan di gelar pada bulan April mendatang.

“Kembali saya ingatkan, pada awal bulan April mendatang akan diadakan lomba-lomba PKK untuk tingkat Kota Tanjungpinang, sesuai arahan dari Tim PKK Pusat yang di teruskan oleh Tim PKK Provinsi, lomba yang akan digelar nanti diantaranya adalah lomba asuh anak dan remaja, lomba administrasi PKK, lomba hatinya PKK dan lomba-lomba lainnya”. tutupnya. (FL)

Editor : Milla