Jumat, Maret 29, 2024
spot_img

Bupati Karimun Melepas Keberangkatan 173 JCH Menuju Emberkasih Batam

Karimun, GK.com – Bupati Karimun, Dr. H. Aunur Rafiq, M,Si melepas keberangkatan para Jamaah Calon Haji (JCH) yang akan diberangkatkan dari Kabupaten Karimun menuju ke Emberkasih Batam di Halaman Rumah Dinasnya, Sabtu (20/07) sekitar pukul 08.00 Wib.

Adapun jumlah JCH dari wilayah Kabupaten Karimun sebelumya terdiri dari 174 Jamaah, kini berubah menjadi 173 Jamaah, dikarenakan satu orang meninggal dunia sebelum diberangkatkan menunaikan Ibadah Haji.

Dalam sambutannya, Bupati Karimun, H. Aunur Rafiq mengatakan bahwa, “saat ini JCH yang dilepaskan berjumlah 163 Jamaah, yaitu dari Keloter 27 sebagai gelombang ke dua yang akan diberangkatkan dari Kabupaten Karimun menuju Emberkasih Batam,” ucapnya.

Dikatakannya, setelah dikumpulkan di Emberkasih Batam pada Tanggal 21 Juni, para JCH Kabupaten/Kota se- Provinsi Kepri selepas menunaikan Sholat Subuh akan diadakannya pelepasan kembali oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau, kemudian di Tanggal 30 Juli mendatang, baru para JCH tersebut kembali diberangkatkan menuju Mekkah.

“Bagi para JCH dari wilayah Kabupaten Karimun, saya ucapkan selamat menunaikan rukun islam ke lima, semoga kembalinya ke Tanah Air, Ibu/Bapak semua bisa menjadi Haji/Hajjah mabrur,” ucap Rafiq.

“Jangan lupa jaga kesehatan Bapak/Ibu saat di Mekkah, saya titip doa kepada JCH semua, agar mendoakan Kabupaten Karimun menjadi Kabupaten Baldatun Thoybatun wa Robbun Ghofur, agar Karimun selalu dijauhkan dari segala bahaya, musibah dan mala petaka”. tutup Rafiq. (KR/RI).

Editor : Milla

Related Articles

- Advertisement -spot_img

Latest Articles