Selasa, Maret 19, 2024
spot_img

Kelola Destinasi Wisata Tanjungpinang Terus Digencarkan Disparbud

Tanjungpinang, GK.com – Dengan hanya dihadiri sebanyak 40 peserta yang terdiri dari Pokdarwis dan pengelola pariwisata, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tanjungpinang menyelenggarakan pembukaan pelatihan tata kelola destinasi wisata, di Hotel Aston Tanjungpinang, Senin (20/7).

Kepala Disbudpar Kota Tanjungpinang, Surjadi mengatakan, kegiatan non fisik 2020 ini diupayakan maksimal sesuai dengan prosedur Covid-19.

“Kegiatan ini diadakan, dengan tujuan agar nantinya dapat mempersiapkan segala kondisi pariwisata di Kota Tanjungpinang, dengan harapan apabila Covid-19 berakhir, destinasi wisata Tanjungpinang siap untuk bersaing,” tutur Surjadi.

Disampaikan Surjadi, pendampingan kegiatan ini dilakukan berbeda dari tahun sebelumnya, yang mana ditahun ini pendampingan dilakukan selama 3 bulan, dengan point yang didampingi yaitu pembentukan paket wisata.

Sementara itu, dalam sambutan Wali Kota Tanjungpinang yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang, Teguh Ahmad Syafari menyampaikan, dalam peningkatan kapasitas SDM Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI dengan Pemerintah Kota Tanjungpinang sudah beberapa kali melakukan kerjasama, baik sebagai Narasumber, Tim Pendamping, Penyelenggara maupun Pemberi Dana Kegiatan.

“Salah satunya adalah kegiatan yang kita laksanakan pada hari ini adalah bantuan dari Kemenparekraf RI melalui Dana Alokasi Khusus non fisik tahun 2020,” ungkapnya.

Teguh juga menambahkan, sebagaimana diketahui, pariwisata saat ini merupakan salah satu pilar perekonomian Indonesia dimasa yang akan datang, meskipun yang menjadi kendala utama bagi pelaku pariwisata di Kota Tanjungpinang dalam mengembangkan usahanya adalah belum maksimalnya informasi dan pelatihan manejerial pengelolaan bisnis baik cara mengelola SDM, memperoleh akses pasar potensial, maupun permasalahan akses permodalan.

“Saya bersyukur pada kesempatan ini melalui kemenparekraf RI dapat memfasilitasi kegiatan ini dalam mengatasi salah satu kendala yang dirasakan para pelaku pariwisata di Kota Tanjungpinang,” ungkapnya.

“Pada kesempatan ini, saya mengharapkan Bapak dan Ibu dapat mengikuti kegiatan dengan serius setiap materi yang diberikan oleh narasumber, sampaikan apa saja permasalahan-permasalahan yang menghambat pengembangan usaha Bapak dan Ibu, terutama terkait akses permodalan, sehingga dapat didiskusikan bersama dalam mencari solusi terbaik dalam pemecahan masalah tersebut,” tuturnya.

Teguh berharap, semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut, sebagai wadah bertukar akses informasi, yang mana pada akhirnya kegiatan ini juga berdampak positif pada pengembangan usaha Pariwisata Kota Tanjungpinang”. tutupnya.

Turut hadir Direktur Politeknik Bintan Cakrawala Rd. Rita Ritasari ST. Par., MM, Narasumber, Tim Pendamping Kegiatan dan para peserta kegiatan. (Del).

Editor : Febri

Related Articles

- Advertisement -spot_img

Latest Articles

- Advertisement -